Bagi pemudik yang akan mudik ke Bandung, Ciamis, hingga Provinsi Jawa Tengah bisa melalui Jalur Selatan Nagreg yang berada di Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Jika kamu merupakan salah satu pemudik yang nantinya akan melewati Jalur Selatan Nagreg, bisa singgah sejenak di beberapa rumah makan ini untuk istirahat dan mengisi perut kosong. Beberapa tempat makan ini ada yang buka 24 jam. Berikut ini tujuh tempat makan yang bisa kamu coba kunjungi saat mudik lewat Jalur Selatan Nagreg.
1. Darmaga Sunda
Darmaga Sunda merupakan salah satu tempat makan khas Sunda yang memiliki fasilitas lengkap. Tersedia area bermain anak, musholla, tempat parkir cukup luas, dan live music. Kamu bisa merasakan sensasi makan di atas kapal sambil menikmati keindahan pemandangan perbukitan dan danau. Makanan yang menjadi andalan tempat makan ini yaitu Darmaga Seafood, Gurame Buntil, Cah Kangkung Spesial, Gurame Bakar Saus Darmaga, Kepiting Saus Padang, dan Geprek Mercon Ayam Kampung. Harga makanan Darmaga Sunda mulai dari Rp 40.000-an. Darmaga Sunda berlokasi di Jalan Raya Bandung-Garut KM. 36, Desa Citaman, Nagreg, Bandung, Jawa Barat. Mereka buka mulai pukul 08.00 WIB-22.00 WIB.
2. Liwet Asep Stroberi Nagreg Selain menyediakan aneka
masakan khas Sunda, rumah makan ini juga menyuguhkan pemandangan perbukitan yang indah. Kamu bisa sambil mengambil foto karena setiap sudut area rumah makan ini Instagramable. Sesuai dengan namanya, mereka menyediakan Paket Nasi Liwet dengan beberapa lauk, yaitu Liwet Paket Ayam, Liwet Paket Gurame, Liwet Paket Nila, Liwet Paket Bebek, dan Liwet Paket Gepuk.Mereka juga menyediakan Paket Nasi Timbel dengan aneka lauk, yaitu Timbel Komplit Ayam, Timbel Komplit Bebek, dan Timbel Komplit Gepuk. Selain Paket Nasi Timbel dan Paket Nasi Timbel, tersedia juga hidangan ala carte, seperti Nasi Goreng Melarat, Sate Kambing, Udang Bakar Madu, Ulukutuk Leunca, dan Sop Buntut. Harga makanna di Liwet Asep Stroberi Nagreg mulai dari Rp 15.000-an. Liwet Asep Stroberi Nagreg berlokasi di Jalan Raya Andir Kulon Nomor 145, Ciaro, Nagreg, Bandung, Jawa Barat. Mereka buka mulai pukul 08.00 WIB-22.00 WIB.
3. Warung Nasi Hj. Uun
Warung Nasi Hj. Uun menyajikan aneka ragam pilihan lauk dalam bentuk prasmanan. Kamu dibebaskan memilih lauk apa yang diinginkan. Lalu, lauk yang sudah diambil akan dipanaskan kembali sehingga kamu bisa menyantap makanan yang masih hangat. Lauk yang disajikan pun beragam, seperti Ikan Bakar, Ayam Goreng, Pindang Ikan, Cumi Pete, Sate Udang, Kulit Ayam, Babat, dan Gorengan. Uniknya, kamu bisa membuat Sambal Dadak sendiri dan sesuai dengan seleramu. Mereka menyediakan bahan-bahan untuk membuat Sambal Dadak. Namun, mereka juga menyediakan Sambal Dadak yang sudah jadi dan kamu bisa bebas untuk mengambil sambal sepuasnya. Mereka menyediakan tiga pilihan nasi, yaitu Nasi Liwet, Nasi Putih, dan Nasi Merah.Harga makanan di Warung Nasi Hj. Uun mulai dari Rp 10.000-an. Warung Nasi Hj. Uun berlokasi di Jalan Raya Bandung - Garut Nomor 4, Ciherang, Nagreg, Bandung, Jawa Barat.
4. Mie Bakso Gawier
Selain makanan mie bakso biasa, Mie Bakso Gawier punya hidangan mie bakso lain yang tidak kalah unik. Ada Bakso Lava, yaitu bakso yang isiannya pedas dan ada bakso kecil. Ada juga Bakso Selimut, yaitu bakso urat yang dilapisi dengan telur dadar. Selain itu, jenis bakso unik lainnya yaitu Bakso Beranak yang berisi bakso kecil dengan daging cincang dan telur di dalamnya. Harga aneka bakso di Mie Bakso Gawier mulai dari Rp 15.000-an. Mie Bakso Gawier berlokasi di Jalan Raya Nagreg KM. 35 Nomor 201, Cicalengka, Bandung, Jawa Barat. Mereka buka mulai pukul 08.00 WIB-22.00 WIB.
5. Rumah Makan WW
Rumah Makan WW menyediakan makanan khas Sunda dalam bentuk prasmanan. Area makan dan parkirannya pun luas, bahkan bus pun bisa parkir di sini. Harga paket prasmanan yang ditawarkan adalah mulai dari Rp 17.000-an. Rumah Makan WW berlokasi di Jalan Raya Nagreg Nomor 20, Citaman, Nagreg, Bandung, Jawa Barat dan mereka buka selama 24 jam.
6. Kue Balok Cihapit
Jika lagi pengen makan yang manis-manis, kamu bisa mampir ke Kue Balok Cihapit. Lokasinya strategis karena berada di pinggir jalan dan sebelum pintu perlintasan kereta api. Varian rasa kue balok yang tersedia yaitu Original, Cokelat, Pandan, Keju, dan Green Tea. Harga Kue Balok Cihapit adalah Rp 2.500 per pcs. Selain Kue Balok Cihapit, di sebelahnya juga menjual Mie Kocok Haji Yusup dan Warung Sate Mas Untung. Kue Balok Cihapit berlokasi di Jalan Nasional Bandung-Garut KM. 37, Pintu Perlintasan Kereta Api, Nagreg, Bandung, Jawa Barat dan buka selama 24 jam.
7. Bandar Laut Seafood 2 Pesisir Nagreg
Jika ingin menikmati hidangan laut, kamu bisa mampir ke Bandar Laut Seafood 2 Pesisir Nagreg ini. Saat memasuki area tempat makan, kamu akan disambut dengan perpaduan antara suasana pantai dan saung-saung khas Sunda. Jenis seafood yang tersedia di tempat makan ini yaitu aneka ikan, udang, kerang, cumi-cumi, gurita, lobster, dan kepiting. Kamu juga bisa pilih sendiri saus dan bumbu bakaran. Aneka saus yang tersedia yaitu Saus Bandar Laut, Saus Padang, Asam Manis, Saus Tiram, dan Saus Mentega. Sementara itu, aneka bumbu bakaran yang tersedia antara lain Bumbu Jimbaran, Bumbu Makassar, dan Bumbu Rica-rica. Harga makanan di Bandar Laut Seafood 2 Pesisir Nagreg mulai dari Rp 5.500 per ons. Bandar Laut Seafood 2 Pesisir Nagreg berlokasi di Jalan Raya Nagreg KM. 36, Nagreg, Bandung, Jawa Barat. Lokasinya tidak jauh dari Rumah Makan Darmaga Sunda. Mereka buka mulai pukul 11.00 WIB-23.00 WIB.
Copyright © 2022 pusatbuahsegar